Saturday, February 26, 2011

Pajak

Alkisah, ada sebuah Desa bertempat di sebuah pulau kecil, dikelilingi laut, tapi warganya dapat bertahan hidup dengan mengambil hasil alam, mengolah, kemudian menjualnya ke tempat lain, yang unik dari desa tersebut adalah mereka melakukan pungutan kepada pembeli yang membeli barang dari luar desa itu. Menurut Ketua desa agar pembeli tetap membeli barang dari desanya sendiri. selain itu Desa tersebut memiliki program ingin menjadi desa mandiri tidak bergantung pada wilayah di atasnya.

Akibatnya memang penghasilan desa tersebut meningkat, dan dana itu lalu digunakan untuk membangun prasarana desa mereka, karena memang dana tersebut benar-benar digunakan semestinya dan warga mengetahui dan percaya itu.

Suatu ketika ada salah seorang warga yang mengeluh hasil dagangannya selalu kalah dengan hasil dagangan dari luar desa, karena memang pembeli lebih memilih dagangan dari luar dengan kondisi lebih berkualitas , padahal harganya sudah lebih tinggi karena pungutan itu.

Semaikin lama barang dagangan dari luar itu menggeser barag dari dalam, dan ketergantungan mulai muncul ketika barang dagangan dari dalam itu telah hancur. Pedagang dari dalam tak mampu bersaing lagi.

Pemimpinpun kemudian menyelidiki dan menemukan kenyataan ternyata pedagang dari luar ternyata diam-diam salah memberitahukan nilai barang dagangannya, karena selama ini pedagang dari luar diberi wewenang menghitung pungutannya sendiri mengingat jumlahnya juga. Mengetahui hal itu, pemimpin desa tersebut menekankan hal itu.

Apa yang terjadi ternyata pedagang dari luar itu tidak mau menuruti, mereka malah berencana berhenti menjual barangnya ke desa itu, padahal warganya sudah terlanjur cinta karena memang kualitasnya lebih baik daripada yang diproduksi sendiri.

Pemimpin pun berpikir dua kali mengingat selain ancaman dari pedagang luar tersebut, pedagang itu juga mengancam tidak mau membeli barang dagangan dari desa tersebut. Memang pedagang di Desa tersebut masih kalah kualitasnya. Hal ini mengakibatkan mau tak mau ada ketergantungan dengan pedagang dari luar desa.

Sebenarnya hal ini bisa dicegah bila pedagang dari luar memberitahukan nilai dagangnnya dengan benar, warga di desa tetap bisa membeli barang dari luar, dan pendapatan bagi desa itu tetap ada malah semakin naik. Namun memang karena kekuasaan pedagang dari luar yang berhasil menguasai barang jenis tersebut, mereka bertindak seenaknya sendiri, bahkan memberikan ancaman.

No comments:

Post a Comment